Kaji Eksperimental Dan Teoritis Kekuatan Mekanis Komposit Serat Pelepah Batang Pisang Terhadap Variasi Perendaman
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kekuatan tarik, lentur dan impak yang maksimal dari komposit serat pelepah pisang dengan perendaman air laut, air payau dan air tawar dengan lama perendaman 21 hari serta mengetahui jenis patahan dengan pengamatan foto makro pada spesimen yang memiliki harga maksimal dari pengujian tarik, lentur dan impak. Pada penelitian ini bahan yang dipergunakan adalah serat pelepah pisang yang disusun secara acak mengunakan resin dan katalis sebagai matriksnya, dengan perendaman air laut, air payau dan air tawar serta lama perendaman 21 hari. Pembuatan komposit dengan cara press mold, pengujian lentur yang dilakukan dengan acuan standar ASTM D790-02, tarik dengan standar ASTM 638-02 dan impak charpy dengan acuan standar ASTM D 256-00. Hasil pengujian yang di dapat dari komposit serat pelepah pisang dengan lama perendaman 21 hari, perendaman air laut, perendaman air payau perendaman air tawar dan tanpa perendaman. Pada pengujian impak yang paling maksimum perendaman air payau dengan harga impak 0,0669 J/mm2. pada uji tarik yang paling optimal yaitu pada spesimen dengan perendaman air payau memiliki tegangan tarik maksimum dengan tegangan 10,2846 MPa, dan pada uji lentur yang paling optimal pada spesimen dengan perendaman air tawar memiliki tegangan lentur 14,4002 MPa serta pengamatan struktur makro yang di hasilkan rata rata patahan jenis pull out.
Kata kunci : Serat Pelepah Pisang, Resin Katalis, Kekuatan, Air Laut, Air Payau Dan Air Tawar
Refbacks
- There are currently no refbacks.